Walikota Batam H Muhammad Rudi (HMR) malam ini (Jumat, 26/7/2019) telah dinobatkan sebagai Asia Best of The Best Mayor 2019 atau Walikota Terbaik dari yang Terbaik di Asia.
Penghargaan yang dihelat di Ballroom The Trans Resort Hotel Bali, diterima oleh Sekretaris Daerah Kota Batam Jefridin.
“Saya atas nama Bapak H Muhammad Rudi, Walikota Batam mengucapkan terima kasih kepada Asia Global council yg telah memilih H. Muhammad Rudi sebagai penerima penghargaan ini,” ujar Jefridin yang disambut gemuruh tepuk tangan hadirin.
“Semoga penghargaan ini dapat menyemangati kami pemerintah dan masyarakat untuk terus berinovasi dalam membangun Indonesia khususnya Kota Batam,” harapnya.
Tak lupa Jefridin mengucapkan terimakasih kepada seluruh masyarakat Kota Batam yang terus mendukung dalam membangun Batam. “Tanpa dukungan masyarakat tidak mungkin penghargaan ini dapat diterima,” pungkasnya.