Dulu jumlah perempuan di Batam lebih banyak dibandingkan jumlah penduduk laki-lakinya. Saat itu, industri di Batam sedang giat-giatnya mendatangkan pekerja yang sebagian besar adalah perempuan.
Namun sejak lima tahun terakhir, jumlah penduduk laki-laki lebih banyak. Tahun 2018, dari 1,3 juta penduduk Batam, 678.068 jiwa adalah laki-laki atau lebih dari separonya. ***
(Tim Riset & Data KataBatam)