Siswa dan siswi Sekolah Menengah Kejuruan(SMK) Negeri 2 Batam ini tak mampu membendung tawa kala bersenda gurau dengan Wali Kota Batam Muhammad Rudi, di sela sela kunjungan ke sekolahnya, Rabu (27 /2).
Momen keakraban ini terus berlanjut hingga akhirnya kunjungan ini usai. Kepada mereka Wali Kota berpesan, agar menjadi pribadi yang bangga kepada diri sendiri.
“Banggalah dengan kemampuan yang dimiliki. Kita harus bangga dengan diri sendiri kalau tidak maka kalian tidak akan sukses,” sebutnya. ***