Dinas Cipta Karya Kebut  Finishing Masjid Sultan

Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang (CKTR) Kota Batam saat ini sedang intens melakukan finishing di beberapa bagian Masjid Sultan Mahmud Riayat Syah, Batam.

“Memang masjid ini belum sepenuhnya selesai, masih ada beberapa bagian yang harus dikebut pengerjaannya,” ujar Kepala Dinas CKTR Suhar.

Sore ini tampak beberapa pekerja sedang melakukan finishing di beberapa bagian masjid, seperti pemasangan plafon, lantai, dinding, ruang toilet dan kolam monumental.

“Semua dilakukan untuk kenyamanan jemaah,” lanjut Suhar, sembari menyebut bahwa sesuai kontrak, pekerjaan kontraktor akan berakhir pada 30 November 2019 ini.

BACA JUGA:  Tak Hanya Wisata Belanja, Batam juga Punya Outbound Park

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *