HMR Nomor 10, HAM Nomor 9

Ada fakta baru yang diungkap Sekretaris Daerah Kota Batam H Jefridin. Ternyata Walikota Batam H Muhammad Rudi (HMR) dan Wakil Walikota Batam H Amsakar Achmad, sudah siap turun gelanggang meramaikan pertandingan eksebisi futsal antara tim Sekretariat Daerah Kota Batam melawan Organisasi Perangkat Daerah.

“Kaos Pak Wali nomor 10, bertulis HMR, sedangkan Pak Wakil nomor 9 bertuliskan HAM,” jelas Jefridin saat memberi sambutan mewakili Walikota Batam dalam opening ceremony rangkaian kegiatan HUT ke 48 Korpri tingkat Kota Batam, tahun 2019, di gelanggang olahraga Ikan Daun, Batam Center, Sabtu (9/11/2019).

Namun karena ada kegiatan mendesak di Jakarta, maka HMR dan HAM tak bisa hadir. “Pak Wali dan Pak Wakil menyampaikan permohonan maaf kepada kita semua,” terangnya.

BACA JUGA:  MTQ ke-30 Berpesan ke Umat untuk Memahami Alquran & Pererat Silaturahmi

Terkait usia Korpri yang sudah 48 tahun, menurut Jefridin merupakan usia matang. Untuk itu, diharapkan anggota Korpri yang tak lain adalah Aparatur Sipil Negara (ASN), harus mampu menjadi lebih baik lagi dalam bertugas.

“Kehadiran negara tergantung kehadiran kita dalam melayani masyarakat di segala bidang. Mari laksanakan tugas segan baik sehingga bisa dirasakan masyarakat kita,” pesannya.

Tak lupa Jefridin berterimakasih kepada panitai yang sudah mengemas acara ini dengan baik dan mandiri. “Insyaallah tahun depan kita buat lebih baik lagi,” janjinya yang disambut tepuk tangan.

Terakhir, Jefridin mengingatkan, khusus peserta futsal antara OPD dan Setdako, agar tak memaksakan diri. “Ingat, Kadis Kesehatan mewanti-wanti agar umur di atas 50 berhati-hati,” ucapnya.

BACA JUGA:  Selamat Hari Sumpah Pemuda

“Nanti saya main (futsal) cuma lima menit. Tapi saya baru akan berhenti setelah memasukkan gol,” seloroh Jefridin yang disambut tawa hadirin.

Sebelumnya, Ketua Panitia HUT Ke-48 Korpri Ardiwinatab menyampaikan, kegiatan Korpri tahun ini disejalankan dengan hari jadi ke-190 Kota Batam.

“Pada tahun ini acara kita kemas go internasional dengan memperebutkan hadiah total Rp97 juta!” jelas Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Batam ini.

Adapun even yang dilombakan pada HUT kali ini adalah pertandingan olahraga badminton, futsal, tenis meja, dan domino. Ada juga lomba paduan suara Mars Korpri, lomba pengucapan UUD 1945 dan Panca Prasetya Korpri. ***
___________
Foto: Efrius

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *