Bupati Lebak: Kami Ingin Belajar Pengelolaan Pajak dan Keuangan Pemko Batam
Rabu (25/9/2019) silam, Bupati Lebak, Provinsi Banten, Iti Octavia Jayabaya, mengatakan akan berkunjung ke Batam untuk melihat langsung gebrakan Walikota Batam H Muhammad Rudi (HMR) dalam memajukan kota ini. Hingga hari ini, Kamis (17/10/2019) niat itu dia tunaikan.
Siang tadi, Bupati wanita ini berkunjung ke Kantor Walikota Batam di Batam Center dengan membawa tim lengkap. Ada Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Lebak Dede Jaelani dan beberapa Kepala Organisasi Perangkat Daerahnya.
Kedatangan tim ini langsung disambut Walikota Batam HMR bersama beberapa kepala bagian dan kepala Organisasi Perangkat Daerah Pemko Batam di ruang presentasi lantai 5.
“Kami ingin belajar pengelolan pajak dan keuangan di Kota Batam,” jelasnya di meja presentasi, duduk bersebelahan dengan Walikota HMR.
Usai Bupati menyatakan maksud, HMR membeberkan bahwa pendapatan asli daerah (PAD) Kota Batam hanya mengandalkan pajak dan retribusi. “Karena itulah, harus kami kelola dengan baik,” jelasnya.
Itulah mengapa kemudian muncul terobosan baru dalam pengelolaan panak dan keuangan ini, sehingga hasilnya benar-benar bersih dan peruntukannya juga tepat sasaran.
Pertemuan ini pun ditutup dengan saling tukar cinderamata.
Seperti diketahui, awal pertemuan HMR dan Iti ini ketika keduanya usai mengisi acara dialog Special Program Kick Off, Pemilu Serentak 2020, di Metro TV, Senin (23/9/2019) malam.
“Ibu Bupati tertarik mendengar pemaparan Pak Wali bagaimana membangun Kota Batam, saat acara live berlangsung,” lanjut Kabag Humas Efrius kala itu.
Selama kepemimpinan HMR, Batam memang kerap dijadikan sasaran studi banding. Belum lama ini, Pemko Tangerang Selatan dan Pemko Serang, Provinsi Banten juga berkunjung ke Pemerintah Kota Batam untuk belajar tentang tapping box. ***
_____________
Foto: Efrius