SAFARI RAMADAN: Bunda Marlin Beri Tips Sederhana Cara Ajarkan Kebaikan kepada Anak
KEBAIKAN BUNDA MARLIN: Wakil Gubernur Kepulauan Riau Hj Marlin Agustina, berinteraksi dengan anak-anak saat menghadiri safari Ramadan Pemko Batam, di MasjidĀ Al Gifari, Perumahan Cipta Asri Tahap III, Tembesi, Sagulung, Kota Batam, Senin (1/4/2024) malam.
TEMBESI, KataBatam- Wakil Gubernur Kepulauan Riau Hj Marlin Agustina, menanamkan pentingnya mengajarkan nilai-nilai kebaikan kepada anak sejak dini, agar bertumbuh secara menyeluruh.
Hal ini disampaikan Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kota Batam tersebut, saat menghadiri safari Ramadan Pemerintah Kota (Pemko) Batam di MasjidĀ Al Gifari, Perumahan Cipta Asri Tahap III, Tembesi, Sagulung, Kota Batam, Senin (1/4/2024) malam.
Agar kebaikan tersebut meresap, maka memerlukan peran orang tua sebagai contoh teladannya. Misal mengajarkan hal-hal sederhana, seperti mengajaknya bersyukur, peduli pada sesama, hingga melibatkan anak dalam aktivitas sosial.
āKita (orang tua) harus perbanyak ajarkan pada anak anak kita kebaikan. Apalagi mereka merupakan calon pengganti kita di masa depan,ā tegasnya yang saat itu didampingi sejumlah Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemko Batam.
Terkhusus untuk anak-anak, Bunda Pendidikan Anak Usia DiniĀ (PAUD) Kota Batam ini, mengajak mereka agar tidak meninggalkan salat, serta rajin mengaji. Yang paling penting juga selaluĀ menghormati orang tua dan guru.
Jika semua itu dilakukan, Marlin yakin anak tidak hanya sehat dan cerdas, tetapi juga memiliki kebaikan hati. Bahkan menjadi pribadi yang produktif dan berjiwa sosial di masa depan.
Dalam kesempatan ini, Marlin menyerahkan bantuan dari Pemko Batam Rp100 juta untuk pembangunan masjid.
Marlin pun bercerita tentang perekonomianĀ di Kota Batam yang terus tumbuh dan berkembang. Semua ini tercapai karena peran masyarakat. Karena itu, dia mengajak masyarakat terus menjaga kenyamanan dan kondusivitas daerah ini.
āBersama-sama kita bisa mewujudkan kota ini semakin baru yang semakin modern dan mensejahterakan,ā kata Marlin yang bertekad melanjutkan pembangunan Kota Batam tersebut. (ski)